border="0"

APDI Sulteng Gelar Uji Kompetensi Pilot Drone

Panitia dan peserta uji kompetensi pilot drone gelombang ke-2 yang dilaksanakan APDI region Sulteng./Foto : Istimewa.

Noteza.id | Palu – Asosiasi Pilot Drone Indonesia (APDI) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar uji kompetensi pilot drone. Kegiatan ini di laksanakan bertempat di Lapangan Detasemen TNI Angkatan Udara (AU) Mutiara Palu, Minggu (30/5/2021).

Kegiatan ini rutin dilaksanakan tiap tahun untuk masing-masing regional APDI di seluruh Indonesia, dan pada tahun 2021 ini merupakan kedua kalinya pelaksanaan uji kompetensi pilot drone di Sulteng.

banner 970x250
Ketua APDI Regional Sulawesi Tengah, Indra Sutedja Dwiwangsa (depan) saat memberikan arahan kepada peserta uji kompetensi pilot drone./Foto : Arki Hipnotiez.

Sekitar 26 peserta dari berbagai Kabupaten/Kota di Sulteng yang mendaftar untuk ikut uji kompetensi, dan sebanyak 16 orang yang  dinyatakan lolos, kemudian menunggu hasil dari kelulusan.

“Peserta ujian akan mengikuti 2 tahapan, yaitu ujian tertulis pengetahuan yang mengacu pada Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 37 tahun 2020 dan ujian praktek lapangan yaitu cara mengendalikan drone dalam manuver figur 8 dengan ATTI mode,” ujar Indra Sutedja Dwiwangsa selaku Ketua APDI Regional Sulteng saat dikonfirmasi disela-sela kegiatan tersebut.

Indra menyebut, peserta yang lulus ujian berhak mendapatkan sertifikat kelulusan dan wing Pilot drone yang di keluarkan oleh APDI.

Sedangkan untuk peserta yang belum dinyatakan lulus, dapat mengikuti ujian remedial atau proses ujian ulang.

Ia kemudian mengajak seluruh masyarakat yang memiliki hobi menerbangkan pesawat tanpa awak atau drone, agar bisa mengikuti uji kompetensi pada tahun-tahun berikutnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini tim penguji dari DKI Jakarta, Makasar dan Manado.

Diketahui, sebelumnya APDI Regional Sulteng telah melaksanakan uji kompetensi dan mengeluarkan sertifikat kepada 12 pilot drone tahun 2020 yang lalu.

Jamal Ishak