NOTEZA.ID, BANGGAI – Menindaklanjuti arahan Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin, Plt. Asisten II Setda Kabupaten Banggai, H. Soffian Datu Adam, bersama Staf Ahli Bupati, H. Amin Djumail, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Rakyat Unjulan di Kecamatan Luwuk Utara, Rabu, 22 Januari 2025.
Sidak ini dilakukan bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Banggai untuk memastikan stabilitas harga serta ketersediaan bahan pokok di pasar.

Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari berbagai instansi terkait, di antaranya Dinas Dagrin, Dinas Ketapang, Dinas TPHP, Kabag Perekonomian Setda Banggai, Bagian SDA Setda Banggai, Perum Bulog, Badan POM, Bea Cukai, dan Kepala Pasar.
Plt. Asisten II H. Soffian Datu Adam menyampaikan bahwa hasil sidak menunjukkan harga bahan pokok masih relatif stabil.
Meski ada sedikit kenaikan pada beberapa komoditas, tidak ditemukan praktik kecurangan yang dilakukan oleh pedagang.

“Sejauh ini masih stabil, meskipun ada beberapa bahan pokok yang mengalami kenaikan. Namun, belum ada pedagang yang dengan sengaja menaikkan harga. Stok kebutuhan pokok juga dalam kondisi aman,” ujar Soffian.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa TPID Kabupaten Banggai akan terus memantau dan memonitoring perkembangan harga kebutuhan pokok agar tetap terjangkau oleh masyarakat.

Kegiatan sidak ini merupakan langkah konkret Pemkab Banggai dalam menjaga stabilitas ekonomi daerah, khususnya menjelang momentum-momentum tertentu yang biasanya memengaruhi harga bahan pokok di pasaran,” Pungkas Sofyan
Editor : Dewi Qomariah