banner 970x250

Muhammad Agung Prasetya: Membangun Karir Sukses sebagai Content Creator di Makassar

Muhammad Agung Prasetya, Content Creator Muda. FOTO : Istimewa

Noteza.id – Industri kreatif di Indonesia terus berkembang pesat, memberikan peluang luas bagi para kaum muda untuk menggali potensi diri. Salah satu sosok yang berhasil mengambil peluang ini dengan penuh optimisme adalah Muhammad Agung Prasetya, seorang pemuda asal Gowa, Makassar.

Agung Prasetya adalah contoh nyata bahwa bakat dan kreativitas dapat menjadi modal utama dalam mengembangkan karir di dunia industri kreatif. Bahkan sejak ia berada di kelas 2 SMK, Agung telah aktif mengasah kemampuannya sebagai seorang content creator, terutama dalam bidang fotografi dan videografi.

banner 970x250

Awalnya, Agung hanya memiliki hobi editing. Namun, dengan semangat dan tekadnya, Agung mampu mengubah hobi tersebut menjadi sumber penghasilan yang menggiurkan. “Tidak ada salahnya mencoba untuk belajar membuat konten kreatif. Di sana kita bisa mendapatkan berbagai hal positif dan mengekspresikan diri,” ungkap Agung dengan antusiasme.

Perjalanan Agung tidak selalu mulus. Ia mengakui bahwa proses pembuatan video pendek yang berkualitas tidaklah mudah. Namun, hal ini tidak menyurutkan semangatnya untuk terus belajar dan berinovasi. Hasil kerja kerasnya terlihat jelas dalam lebih dari 130 konten fotografi dan videografi yang telah ia unggah di akun Instagram pribadinya.

Salah satu pesan yang ingin Agung sampaikan kepada para generasi muda yang baru memulai karir sebagai content creator adalah untuk tetap fokus pada tujuan. “Jika baru memulai, maka jangan berhenti ditengah jalan walaupun banyak orang yang meragukanmu. Tetaplah fokus dengan tujuan itu, sampai orang-orang bisa melihat hasilmu sambil menelan keraguan mereka,” tutur Agung dengan semangat.

Kisah inspiratif Muhammad Agung Prasetya memberikan bukti bahwa dengan kreativitas, ketekunan, dan kerja keras, siapa saja dapat mencapai kesuksesan dalam industri kreatif. Semangatnya dalam terus belajar dan menghadapi tantangan adalah teladan bagi banyak orang yang ingin menggapai impian mereka. Industri kreatif di Tanah Air tentu masih akan menyaksikan banyak bakat berkilauan seperti Agung Prasetya di masa yang akan datang.