Noteza.id – Respon cepat Bupati Banggai H.Amirudin,MM dalam dalam memenuhi kebutuhan air bersih bagi Masyarakat terdampak kekeringan akibat kemarau panjang yang terjadi di Desa Jaya Bhakti Kecamatan Pagimana.
Sabtu 30/9.2023 Setelah melakukan pertemuan bersama Aparat Desa dan Masyarakat setempat di Balai Desa Jaya Bhakti untuk mendengar secara langsung persoalan krisis air yang terjadi di desa setempat .
Bupati Banggai. H.Amirudin,MM bersama sejumlah OPD yang mendampingi Langsung melakukan peninjauan ke lokasi bak penampungan air yang digunakan untuk didistribusikan ke Desa Jaya Bhakti.
Nampak Bupati Banggai.H.Amirudin,MM saat melakukan pengecekan debet air di atas bak penampungan
Selain itu untuk memenuhi kebutuhan air di desa tersebut, bupati memerintahkan kepada PDAM, BPBD serta PMI untuk menurunkan armada Mobil Tanki yang akan mendistribusikan ke rumah penduduk.