
Noteza.id – Proses penghitungan suara pemilihan Gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah sedang berlangsung. Hasil suara sementara yang dihimpun oleh media ini menempatkan pasagan calon Rusdy Mastura dan Mamun Amir berada di posisi teratas dengan persentase suara 58,58%, sedangkan pasangan calon nomor urut 1 Hidayat Lamakarate dan Bhartolomeus Tandigala meraih 41,42 suara.
Dilansir dari Metro TV, suara yang masuk hingga siang hari ini menurut lembaga survey Poltracking berjumlah 9,20%. Ikuti terus informasi penghitungan suara pemilihan gubernur Sulawesi Tengah melalu sejumlah media yang memuat berita tersebut.